Senin, 11 Oktober 2010

INTERAKSI MANUSIA DAN KOMPUTER

Interaksi Manusia dan Komputer(Human Computer Interaction) adalah suatu studi yang mempelajari tentang interaksi antara manusia sebagai pengguna dengan komputer. IMK juga sering disebut sebagai Interaksi Manusia dan Mesin(IMM). Interaksi antara user dan komputer terjadi pada sebuah interface yang dihubungkan melalui perangkat keras(hardware) dan perangkat lunak(software) dari sebuah komputer tersebut. Interface diterima dari software dan masukan dilakukan melalui hardware yang dapat berupa keyboard, mouse, touch-screen dan lain-lain yang merupakan alat input. The Association for Computing Machinery mendefinisikan interaksi manusia-komputer sebagai "sebuah disiplin berkaitan dengan evaluasi, desain dan implementasi sistem komputer interaktif untuk digunakan manusia dan dengan studi fenomena besar di sekitar mereka." Aspek yang terpenting pada IMK, yaitu menjamin suatu kepuasan dari user. Karena itu interface yang dibuat harus dibuat untuk memudahkan user untuk menggunakannya. Bila interface yang digunakan oleh user sulit untuk dipahami, bisa terjadi kesalahan-kesalahan yang dibuat oleh user yang dapat merugikan user itu sendiri tetapi interface tersebut tidak mungkin bisa untuk bertanggung jawab atas kesalahan user. Aspek yang dilihat untuk sebuah interface yang dapat memenuhi kebutuhan user, yaitu aspek fisik, psikologi dan kebutuhan.

0 komentar:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More